Senin, Desember 4, 2023

Peran Penting IBWC Untuk Mewujudkan Kesejahteraan Masyarakat Cianjur

Bupati Cianjur H. Herman Suherman didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Cianjur Hj. Anita Sincayani Herman menghadiri sekaligus melantik Ikatan Bhakti Wanita Cianjur (IBWC) periode 2022 – 2025 di Ruangan Bale Praja Pendopo Kabupaten Cianjur, Jumat (01/04/22).

Dalam sambutannya ketua umum IBWC Revy Septianopi menyampaikan IBWC merupakan perkumpulan wanita-wanita hebat, yang didirikan untuk mewujudkan kesamaan maksud dan tujuan dalam bidang sosial, agama, kesehatan dan pendidikan.

“IBWC mempunyai visi yaitu menjadikan perkumpulan yang perperan aktif dalam mewujudkan silaturahmi para anggotanya, dan ikut perperan serta dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat Cianjur,” ungkapnya.

Ketua umum IBWC juga mengungkap harapan kedepannya lebih bisa berkembang lagi dan dari sisi keanggotaannya lebih mengakar ketingkat Kecamatan sampai ke tingkat Desa, agar lebih dekat dan bisa membantu masyarakat Cianjur.

Selain itu Bupati Cianjur dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada pengurus IBWC periode 2022 – 2025, “semoga kepengurusan IBWC kedepan bisa terus meingkatkan perannya sebagai organisasi yang mampu mengembangkan kiprahnya di bidang sosial kemasyarakatan dan mampu menggerakan segenap kemampuan forum wanita yang ada di Cianjur,”katanya.

Harapan tersendiri yang disampaikan Bupati Cianjur menaruh harapan besar kepada IBWC agar bisa mengambila peran lebih nyata terkait dengan akselerasi pembangunan di Kabupaten Cianjur.

“Ada tiga yang harus dilakukan oleh IBWC pertama sebagai mana penggerakan dan sekaligus pemberdayaan segenap kemampuan komunitas yang ada di Kabupaten Cianjur, yang kedua aktif secara langsung dalam gerak langkah pembangunan terutama dalam konteks pemberdayaan ekonomi baik UMKM maupun industri rumah tangga yang melibatkan kaum wanita Cianjur, yang ketiga bersinergi dengan Pemerintah dalam rangka memperdayakan masyarakat untuk meingkatkan IPM yang selaras dengan visi Kabupaten Cianjur untuk mewujudkan Cianjur yang Mandiri, Maju Religius dan Berakhlak Mulia.”ungkapnya.

Informasi Terkait

Doa Bersama Untuk Palestina dan Refleksi 1 Tahuj Gempa Bumi Cianjur

Bupati Cianjur H. Herman Suherman menghadiri kegiatan Aksi solidaritas bela Palestina, konser amal, doa bersama lintas agama dan refleksi 1 tahun gempa bumi Cianjur,...

Bupati Cianjur Lepas Konvoi Selebrasi Perkesit

PEMKAB CIANJUR - Bupati Cianjur H. Herman Suherman didampingi Ketua Koni Muhammad Abdul Aziz Saefudin melepas konvoi selebrasi Persatoean Kesebelasan Sepakbola Tjianjoer (Perkesit) di...

Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa

Bupati Cianjur H.Herman Suherman membuka dan menghadiri Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa, Jum’at (24/11/23) di aula BAPERIDA lantai 3. Dalam sambutannya Bupati Cianjur...

Pisah Sambut Danyon Armed 5/Pancagiri Cianjur

Pemerintah Kabupaten Cianjur menggelar pisah sambut Letnan Kolonel Arm Yan Octa Rombenata kepada Letnan Kolonel Arm Raden Florensius Radian Ricarda diruang Garuda, Pendopo Cianjur,...