Dalam menyambut bulan suci ramdan, Pemerintah Kabupaten Cianjur berbagi dengan yatim piatu dan jompo dengan mengusung tema “Papajar Mapag Romadhon” sekitaran wisata Kampung Pandanwangi, Warung Kondang Cianjur.
Dijelaskan Bupati Cianjur, H. Herman Suherman Papajar merupakan budaya atau tradisi yang biasa dilakukan masyarakat Cianjur untuk menyambut bulan suci ramdan.
“Papajar itu di Cianjur sudah menjadi budaya, jadi agenda ini sudah turun temurun dan biasa dilaksanakan sebagai pengingat bahwa sebentar lagi bulan suci ramadan,” jelasnya.
Herman mengapresiapi kepada seluruh jajaran yang sudah mempersiapkan kegiatan tersebut dan semoga apa yang telah dilakukan diberkahi Allah SWT.
“Saya mengapresiasi kepada semua yang telah membantu kegiatan ini dan mau berbagai dengan anak yatim juga jompodi sekitar Kecamatan Warung Kondang semoga apa yang telah diberikan di ganti dan berkah untuk masyarakat yang menerima bantuan tersebut,” tandasnya. (FS/ARS)