Rabu, Desember 6, 2023

Kementerian Agama Telah Hadir Sebagai Payung Teduh Bagi Semua Unsur Umat Beragama

Sejak dibentuk tanggal 3 Januari 1946 hingga hari ini, Kementerian Agama terus tumbuh dan berkembang menjadi salah satu instansi pemerintah yang mempunyai peran penting dan strategis dalam meningkatkan pemahaman dan pengamalan ajaran agama serta mewujudkan tatanan kehidupan beragama yang toleran dan ramah bagi semua. Demikian disampaikan Menteri Agama RI dalam sambutannya yang dibacakan oleh Bupati Cianjur H. Herman Suherman pada upacara Peringatan Hari Amal Bakti ke-76 Kementerian Agama Senin, 3/01/22

Lebih lanjut Bupati menyampaikan Kementerian Agama telah hadir sebagai payung teduh bagi semua unsur umat beragama, memberikan pelayanan prima bagi masyarakat yang membutuhkan layanannya, dan menjaga Pancasila, konstitusi, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia untuk tetap dalam jalurnya, dan di usia yang ke-76 ini, Kementerian Agama harus terus berbenah. Prestasi yang telah diraih harus dipertahankan. Dan secara bersamaan, perlu terus berinovasi untuk mewujudkan Kementerian Agama yang lebih baik.

Jadikan agama sebagai inspirasi. Jadikan agama sebagai penggerak yang dapat meningkatkan daya kreativitas. Selain itu, jadikan pula Lima Nilai Budaya Kerja Kementerian Agama, yaitu Integritas, Profesionalitas, Inovasi, Tanggung Jawab, dan Keteladanan, menjadi bagian yang tidak terpisahkan dalam pelaksanaan tugas dan fungsi Pegawai Aparatur Sipil Negara Kementerian Agama, sesuai tagline Peringatan Hari Amal Bakti ke-76 Kementerian Agama, yaitu Transformasi Layanan Umat akan dengan cepat dan mudah dilakukan, ujar Bupati dalam sambutannya.

Informasi Terkait

Rapat Kerja Daerah Tahun 2023 MUI Kabupaten Cianjur

Bupati Cianjur H. Herman Suherman menghadiri Rapat Kerja Daerah Tahun 2023 Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Cianjur dengan tema Sinergi Membangun Negeri Untuk Pemilu Damai...

Doa Bersama Untuk Palestina dan Refleksi 1 Tahuj Gempa Bumi Cianjur

Bupati Cianjur H. Herman Suherman menghadiri kegiatan Aksi solidaritas bela Palestina, konser amal, doa bersama lintas agama dan refleksi 1 tahun gempa bumi Cianjur,...

Bupati Cianjur Lepas Konvoi Selebrasi Perkesit

PEMKAB CIANJUR - Bupati Cianjur H. Herman Suherman didampingi Ketua Koni Muhammad Abdul Aziz Saefudin melepas konvoi selebrasi Persatoean Kesebelasan Sepakbola Tjianjoer (Perkesit) di...

Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa

Bupati Cianjur H.Herman Suherman membuka dan menghadiri Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa, Jum’at (24/11/23) di aula BAPERIDA lantai 3. Dalam sambutannya Bupati Cianjur...